Minggu, 16 September 2012

UKD I


TENTANG AKU..

                Haii.. nama saya Sari Setyorini. Saat ini saya menjadi salah satu mahasiswi di Fisip UNS jurusan D3 Manajemen Administrasi. Alasan saya memilih jurusan itu karena saya mempunyai cita-cita menjadi wanita karier yang bekerja pada suatu perusahaan dan menjadi manager yang handal, namun saya juga mempunyai satu keinginan yaitu saya ingin berwirausaha. Jurusan tersebut saya pilih karena menurut saya berhubungan dengan target saya 3 tahun kedepan. Dalam menggapai target tersebut saya selalu berusaha dan yakin dbahwa saya harus bisa menggapai itu semua. Usaha yang saya lakukan adalah selalu giat belajar, belajar dari pengalaman, selalu positif thingking dan tak lupa berdoa kepada Tuhan Yang Maha Kuasa. Bukan bermaksud sombong atau membanggakan diri, tapi menurut saya itulah beberapa kelebuhan yang saya miliki. Namun sebagai makhluk Tuhan yang jauh dari kesempurnaan, saya juga memiliki kelemahan. Kelemahan saya adalah moody, terkadang malas, kurang PD, agak emosian, susah bergaul khususnya dalam hal beradaptasi dengan orang baru, dan masih banyak lagi kekurangan yang ada pada diri saya. Namun beberapa kelebihan yang saya miliki menjadi sebuah kekuatan untuk mengalahkan semua kelemahan saya.
                Di bawah ini akan saya uraikan tentang kelebihan dan kekurangan diri saya berdasarkan analisis SWOT :
Strenght (Kekuatan)
Weakness(Kekurangan)
Opportunity(Peluang)
Threat(Ancaman)
1.    Rajin belajar
2.    Positif thingking
3.    Rajin beribadah
4.    Hobi membaca
1.  Moody
2.  Pemalu
3.  Lebih suka menyendiri bila sedang ada masalah
4.  Sulit beradaptasi dengan orang yang baru dikenal
1. Menjadi pegawai kantor
2. Berwirausaha

1.    Sering putus asa
2.    Sulit bergaul dengan orang baru




TENTANG TEMANKU...

                Saya mempunyai seorang teman, bisa dikatakan sebagai sahabat saya yang selalu ada di saat saya senang dan sedih. Dia bernama Rizki Wulan Destiyani. Sama seperti saya dia juga salah satu mahasiswi di Fisip UNS jurusan D3 Manajemen Administrasi. Selain itu kita juga tinggal di kost yang sama sehingga saya mengerti beberapa kelebihan dan kekurangan yang dia miliki, di antaranya sebagai berikut :
Kelebihan
Kekurangan
1.    Rajin
2.    Sering membuat orang di sekitarnya tertawa(humoris)
3.    Enak diajak curhat
1.    Jarang bangun pagi
2.    Sedikit keras kepala

                Itulah beberapa kelebihan dan kekurangan yang dia miliki. Semoga kita menjadi Best Friends Forever.

2 komentar: